Teratai Kepada Ki Hajar Dewantara Karya: Sanusi Pane Dalam kebun di tanah airku
Puisi untuk soal nomor 13 s.d. 15.
Teratai
Kepada Ki Hajar Dewantara
Karya: Sanusi Pane
Dalam kebun di tanah airku
Tumbuh sekuntum bunga teratai;
Tersembunyi kembang indah permai.
Tidak terlihat orang yang lalu.
Akarnya tumbuh di hati dunia,
Daun bersemi Laksmi mengarang,
Biarpun ia diabaikan orang,
Serodja kembang gemilang mulia.
Teruslah, o Teratai Bahagia,
Berseri di kebun Indonesia,
Biar sedikit penjaga taman.
Biarpun engkau tidak dilihat,
Biarpun engkau tidak diminat,
Engkau pun turut menjaga Zaman.
13. Bahasa kiasan yang digunakan dalam puisi tersebut adalah . . . .
A. simile
B. alegori
C. metonimia
D. hiperbola
E. sarkasme
Pembahasan:
Bahasa kiasan yang digunakan dalam puisi tersebut adalah alegori.
Jawaban: B
14. Tema dalam puisi tersebut adalah . . . .
A. Kebanggaan kepada tanah air.
B. Kecintaan kepada seorang guru.
C. Kerinduan kepada kampung halaman.
D. Kekaguman terhadap sosok Ki Hajar Dewantara.
E. Kegembiraan atas keberhasilan tanah air tercinta.
Pembahasan:
Tema dalam puisi tersebut adalah Kekaguman terhadap sosok Ki Hajar Dewantara.
Jawaban: D
15. Majas yang dominan digunakan dalam puisi tersebut adalah majas . . . .
Jawab:
Metafora.
++++++++++++++++++++++++++
Semoga Bermanfaat dan Berkah
Jangan Lupa Belajar Terus
Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga
Posting Komentar untuk "Teratai Kepada Ki Hajar Dewantara Karya: Sanusi Pane Dalam kebun di tanah airku"