Kakek : (masuk) Bagaimana kalau aku pakai kopiah seperti ini, Bu?

Kutipan naskah drama untuk soal nomor 13 s.d. 15.

Kakek : (masuk) Bagaimana kalau aku pakai kopiah seperti ini, Bu?

Nenek : Astaga! Tuan rumah mau pesiar ke mana menjelang malam begini?

Kakek : Tidak kemana-mana. Cuma mau duduk-duduk saja, sambil baca koran.

Nenek : Mengapa membaca koran mesti pakai kopiah segala?

Kakek : Agar komplit, Bu.

Nenek : Yaaah. Waktu dulu kau jadi juru tulis, empat puluh tahun lampau. Tapi sekarang, kopiah hanya bernilai tambah penghangat belaka.

Kakek : (berjalan menuju ke meja, mengambil koran, lalu pergi ke sofa, membuka lembarannya)

Nenek : Mengapa tidak duduk di sini?

Kakek : Sebentar.


13. Tema dalam kutipan naskah drama tersebut adalah . . . .

   A. Kelebihan diri yang perlu ditunjukkan.

   B. Kehidupan masa tua kakek dan nenek.

   C. Kehebatan masa muda yang akan hilang.

   D. Perubahan zaman yang menyulitkan orang tua.

   E. Kegembiraan atas keberhasilan orang tua tercinta.

Pembahasan:

Tema dalam kutipan naskah drama tersebut adalah Kehidupan masa tua kakek dan nenek.

Jawaban: B


14. Latar tempat terjadinya peristiwa dalam kutipan naskah drama tersebut adalah . . . .

   A. teras

   B. kamar

   C. dapur

   D. ruang keluarga

   E. halaman rumah

Pembahasan:

Latar tempat terjadinya peristiwa dalam kutipan naskah drama tersebut adalah ruang keluarga.

Jawaban: D


15. Kutipan naskah drama tersebut termasuk dalam bagian . . . .

Jawab:

Dialog

 ++++++++++++++++++++++++++

Semoga Bermanfaat dan Berkah

Jangan Lupa Belajar Terus

Ingat Cita-Cita, Orang Tua, dan Keluarga

Posting Komentar untuk "Kakek : (masuk) Bagaimana kalau aku pakai kopiah seperti ini, Bu?"