Jelaskan usaha pertama yang dilakukan Jepang untuk menggalang dukungan rakyat Indonesia
Jelaskan usaha pertama yang dilakukan Jepang untuk menggalang dukungan rakyat Indonesia!
Jawab:
Usaha pertama yang dilakukan Jepang untuk menggalang dukungan rakyat Indonesia adalah dengan mendirikan Gerakan Tiga A.
Gerakan Tiga A didirikan secara resmi oleh Jepang pada akhir bulan Maret 1942 dan dipimpin oleh Hihosyi Syimizu (seorang propagandis Jepang) dan Mr. Samsuddin (tokoh Parindra Jawa Barat).
Nama Gerakan Tiga A merupakan singkatan dari semboyan propaganda Jepang, yaitu Jepang Cahaya Asia, Jepang Pelindung Asia, dan Jepang Pemimpin Asia. Gerakan Tiga A merupakan upaya Jepang untuk merekrut dan mengerahkan tenaga rakyat yang akan dimanfaatkan dalam Perang Asia Timur Raya.
Posting Komentar untuk "Jelaskan usaha pertama yang dilakukan Jepang untuk menggalang dukungan rakyat Indonesia"