Es bermassa m gram bersuhu 0°C dimasukkan ke dalam air bermassa 340 gram bersuhu 20°C yang
Es bermassa m gram bersuhu 0°C dimasukkan ke dalam air bermassa 340 gram bersuhu 20°C yang ditempatkan dalam bejana khusus. Anggap bejana tidak menyerap/melepas kalor. Jika Les = 80 kal/gram, cair = 1 kal/g°C, semua es mencair dan keseimbangan termal tercapai pada suhu 5°C, hitunglah massa es!
Pembahasan:
Diketahui:
Tes = 0°C
mair = 340 gram
Tair = 20°C
Les = 80 kal/gram
c = 1 kal/g°C
Tcamp = 5°C
Ditanya:
mes = …. ?
Dijawab:
Kita bisa gunakan rumus asas Black untuk menyelesaikan soal di atas:
Qlepas = Qserap
mair c (Tair – Tcamp) = mes c (Tcamp – Tes) + mes L
340 . 1. (20 – 5) = mes . 1 . (5 – 0) + mes . 80
5.100 = 5mes + 80mes
5.100 = 85mes
mes = 60 gram
Jadi massa es adalah 60 gram.
Posting Komentar untuk "Es bermassa m gram bersuhu 0°C dimasukkan ke dalam air bermassa 340 gram bersuhu 20°C yang"