Alergi adalah reaksi dari sistem kekebalan tubuh manusia (sistem imun) terhadap zat tertentu yang

Alergi adalah reaksi dari sistem kekebalan tubuh manusia (sistem imun) terhadap zat tertentu yang seharusnya tidak berbahaya. Reaksi tersebut dapat menimbulkan berbagai gejala, seperti pilek, ruam kulit yang gatal, atau bahkan sesak napas. Jelaskan proses terjadinya alergi!

Jawab:

Proses terjadinya alergi diawali dengan masuknya alergen ke dalam tubuh. Alergen akan menyerang sel B plasma untuk menyekresikan antibodi IgE. Beberapa IgE akan berikatan dengan mastosit.

Akibatnya ketika alergen masuk ke dalam tubuh untuk kedua kalinya alergen akan terikat pada IgE yang telah berasosiasi dengan mastosit.

Keadaan ini menyebabkan sel-sel mastosit melepaskan histamin yang berfungsi menimbulkan inflamasi. Respons inflamasi ini menyebabkan timbulnya gejala alergi seperti bersin, mata berair, hidung berlendir, kesulitan bernapas, dan sebagainya. 

-------------------------------------------
Mari Kita Selalu Belajar Bareng di
qanda.id
Jangan Lupa Komentar dan Saran di
nanangnurulhidayat@gmail.com

Posting Komentar untuk "Alergi adalah reaksi dari sistem kekebalan tubuh manusia (sistem imun) terhadap zat tertentu yang"