Pada masa Orde Baru, perekonomian lebih memberikan kentungan bagi kaum modal atau konglomerat

Pada masa Orde Baru, perekonomian lebih memberikan kentungan bagi kaum modal atau konglomerat. Hal tersebut adalah wujud dari praktik-praktik KKN yang mengakibatkan rakyat semakin miskin dan tidak berdaya. Terangkan akibat krisis ekonomi tahun 1997!

Jawab:

Berikut akibat krisis ekonomi tahun 1997. 

1. Kurs rupiah terhadap dollar Amerika melemah pada tanggal 1 Agustus 1997. 

2. Pemerintah melikuidasi enam belas bank bermasalah pada akhir tahun 1997. 

3. Pemerintah membentuk Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) yang meng- awasi empat puluh bank bermasalah. Untuk membantu bank-bank bermasalah tersebut, pemerintah mengeluarkan Kredit Likuiditasi Bank Indonesia (KLBI). Dalam kenyataannya, terjadi manipulasi besar-besaran terhadap dana KLBI tersebut. Usaha yang dilakukan pemerintah ini tidak memberikan hasil karena pinjaman bank-bank bermasalah tersebut semakin bertambah besar dan tidak dapat dikembali- kan begitu saja. Oleh karena itu, pemerintah harus menanggung beban utang yang sangat besar. 

4. Kepercayaan dunia internasional terhadap Indonesia menurun. 

5. Perusahaan milik negara dan swasta banyak yang tidak dapat membayar utang luar negeri yang akan dan telah jatuh tempo. 

6. Angka pemutusan hubungan kerja (PHK) meningkat karena banyak perusahaan yang melakukan efisiensi atau menghentikan kegiatannya sama sekali. 

7. Persediaan barang nasional, khususnya sembilan bahan pokok di pasaran mulai menipis pada akhir tahun 1997. Akibatnya, harga-harga barang naik tidak terkendali dan biaya hidup semakin tinggi. 

-------------------------------------------
Mari Kita Selalu Belajar Bareng di
qanda.id
Jangan Lupa Komentar dan Saran di
nanangnurulhidayat@gmail.com

Posting Komentar untuk "Pada masa Orde Baru, perekonomian lebih memberikan kentungan bagi kaum modal atau konglomerat"